Kamu Harus Tau, Semua Akun Yahoo Diretas ! |
Tak disangka bahwa pada tahun 2016 tepatnya pada bulan Desember, ternyata Yahoo mengumumkan satu miliar akun penggunanya diretas saat pembobolan sistem yang terjadi sejak 2013.
Kejadian ini terjadi pada yahoo yang sebenarnya memakan sekitar 3 miliar korban. Padahal total pengguna yahoo adalah sekitar 3 miliar juga. Artinya semua akun ikut teretas. Nah hal tersebut memang sangat mengejutkan termasuk saya juga kaget. Tapi yahoo segera mengambil langkah pada bulan Desember 2016 yaitu segera menyuruh semua penggunanya untuk mengganti password yang lama dan mengubahnya ke password yang baru. Tak cuman password, tapi pertanyaan keamanan juga harus diganti.
Anda bisa bayangkan 3 miliar akun sudah diretas ! Itu adalah rekor tertinggi dalam sejarah peretasan teknologi !. Semua akun yahoo sungguh-sungguh diretas TANPA kecuali.
Yahoo mengingatkan facebook dan google untuk selalu waspada terhadap pembobolan yang besar ini. Ini adalah pelajaran yang berharga tak hanya untuk yahoo, namun juga untuk perusahaan besar lainnya. Semoga saja kejadian peretasan ini tidak menimpa facebook/google.
Taukah kamu bahwa yahoo menemukan sistem yang tidak beres tersebut selama 3 tahun. Bahkan 4 tahun untuk menyelesaikan analisisnya. Sangat lama bukan ?
Saat tahun 2016, yahoo mengumukan jumlah angka akun yang diretas menjelang yahoo diakuisisi oleh Verizon. Dan jika dihitung, sejak 2013 Yahoo mengatakan bahwa intinya semua akun sudah diretas.
Maka dari itu ini adalah pelajaran yang berharga juga bagi para pengguna. Harap Anda hati-hati saat berada di internet, karena siapapun dan kapanpun itu peretasan/pembobolan bisa terjadi !
Sebaiknya apabila kita mendaftarkan di website-website yang mengandung privasi kita, kita harus lebih hati-hati lagi.
0 Comment for "Kamu Harus Tau, Semua Akun Yahoo Diretas !"